Jumat, 14 Agustus 2020

Honeymoon Romantis Di Hanoi

Dari Sawah hingga Pantai, 5 Destinasi Wisata di Vietnam Ini Wajib ...

 Honeymoon adalah moment yang istimewa. Diwaktu ini banyak pasangan sengaja mengambil jatah cuti dari tempat kerja, guna bersenang-senang bersama dengan pasangan berdua saja. Bisa dibilang, Honeymoon itu wajib romantis. Bingung mencari 8 tempat honeymoon romantis di Vietnam untuk menghabiskan waktu bersama pasangan?


1. Hanoi, Kota Indo China Yang Istimewa

Kota Hanoi memang terkenal dengan gaya budaya Indo China nya. Meskipun pada zaman peperangan ibukota ini sempat luluh lantah karena dibom, nyatanya di era sekarang Hanoi adalah salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi.Disini para wisatawan yang sedang honeymoon romantis di Vietnam sangat senang menikmati pemandangan sekitar. Kafe-kafe klasik yang sudah eksis sejak sebelum era perang Vietnam juga masih ramai dikunjungi.


Anda dan pasangan tipikal orang yang tertarik dengan hal-hal berbau sejarah? Kunjungi saja National Museum of Vietnamese History yang ada di kota ini. Gaya arsitekturnya yang mengadopsi arsitektur kolonial yang berpadu dengan budaya lokal, amatlah menarik untuk Anda abadikan dengan kamera kesayangan. Benda-benda bersejarah yang dipamerkan didalamnya juga tak kalah menarik untuk dipelajari!Selain museum yang ada di gambar ilustrasi tadi, masih ada tempat seperti Grand Opera House, Katedral Saint Joseph, dan Istana Presiden Vietnam yang tak kalah menarik untuk dikunjungi bersama pasangan.


2. Ingin Menilik Benda-Benda Bersejarah Yang Dimiliki Vietnam Berdua Dengan Pasangan? Ke Ho Chi Minh Saja!

Anda pernah mendengar kota Saigon yang menyimpan banyak benda bersejarah pasca perang Vietnam? Kalau begitu, datang saja ke kota Ho Chi Minh yang tak lain adalah nama lain dari kota Saigon tadi. Tapi jangan salah, meskipun kota ini memiliki banyak benda peninggalan yang bernilai historis, kota ini sudah semakin maju seiring dengan kecanggihan teknologi yang ada.Jadi Anda tak perlu khawatir saat honeymoon romantis di Vietnam bersama pasangan. Sudah cukup modern kok!


3. Ingin Mengajak Pasangan Anda Mencari Suasana Baru? Mampir Ke Sungai Mekong Yuk!

Tak jauh dari kota Ho Chi Min tadi, terdapat sebuah sungai yang berada di sebelah barat daya. Disini Anda dan pasangan dapat menemukan suasana baru semisal pasar mengapung, melihat-lihat sawah dan kebun buah, tambak ikan, hingga menikmati tenangnya desa-desa kuno yang ada disana.Ingin menikmati syahdunya malam hari disini bersama pasangan tercinta? Naiki saja kapal feri yang tiketnya dapat Anda beli!

Kota Ho Chi Minh menghapuskan rintangan-rintangan untuk mencapai ...

4. Ingin Melihat Peninggalan Kemegahan Dinasti Kerajaan Vietnam Saat Honeymoon Romantis Di Vietnam? Hue City Lah Tempatnya!

Pecinta sejarah Vietnam pasti tau dengan dinasti Nguyen. Dikala itu, Hue City adalah ibukota kekaisaran. Oleh karenanya tak mengherankan bila disini terdapat peninggalan dan sisa-sisa dari kemegahan dinasti tersebut, semisal Kastil Hue Citu.Selain kastil, benteng yang berupa bangunan istana megah yang dilengkapi halaman luas juga tak kalah unik untuk dikunjungi. Ingin berfoto berdua bersama pendamping hidup dengan latar yang unik? Singgah saja ke gerbang landmark, Mu Pagoda Thien!

5. Saat Honeymoon Romantis Di Vietnam Ingin Bermain Ke Patai Eksotis Yang Romantis? Pergi Ke Ha Long Bay Saja!

“Pantai ini menakjubkan!” Itulah kata mayoritas wisatawan yang pernah singgah ke pantai ini. Meskipun jaraknya lumayan jauh dari kota Hanoi (80 mil), pemandangan yang indah masih mampu menyedot animo wisatawan yang ingin menyaksikan keindahan pantai eksotis yang romantis ini. Anda pasti penasaran juga kan?